Gagal jantung masih menjadi permasalahan dunia karena tingginya angka morbiditas, mortalitas, hospitalisasi, dan disabilitas. Keperawatan adalah suatu bidang profesional yang dapat menjadi perkembangan konsep caring. Tujuan penelitian ini adalah menguji model caring terhadap kualitas asuhan keperawatan pada pasien gagal jantung. Desain penelitian ini adalah Quasi-eksperimen. Total sampel pasien dalam penelitian ini adalah 64 pasien gagal jantung, tiga puluh dua responden kelompok intervensi dan tiga puluh dua responden pada kelompok kontrol. Total subjek perawat dalam penelitian ini adalah 16 perawat, delapan responden kelompok intervensi dan delapan responden kelompok kontrol. Penelitian dilakukan di Rumah Sakit Umum Pusat H. Adam Malik, Medan. Pengambilan sampel dengan menggunakan teknik purposive sampling. Pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner, analisa data dengan menggunakan Independent t-test. Hasil mean kualitas asuhan keperawatan yang diukur dengan GNCS pada kelompok intervensi sebesar 4.15 dan pada kelompok kontrol sebesar 4.10. Hasil Independent t-test pada kualitas asuhan keperawatan antara kelompok intervensi dan kontrol menunjukkan t=-2.26, dengan nilai p=0.02. Penelitian ini menunjukkan ada perbedaan kualitas asuhan keperawatan antara kelompok intervensi dan kontrol. Hasil penelitian ini merekomendasikan kepada perawat dapat meningkatkan kualitas asuhan keperawatan dengan menerapkan model caring tersebut.
Kata kunci: caring, gagal jantung, kualitas asuhan keperawatan
Author(s): Septian, S.Kep, Ns, M.Kep
Year: 2016
Language: Indonesian
Pages: 105
City: Medan
Tags: Caring, Kualitas, Gagal Jantung
ABSTRAK i
ABSTRACT iii
KATA PENGANTAR v
RIWAYAT HIDUP vii
DAFTAR ISI viii
DAFTAR TABEL x DAFTAR SKEMA xi
DAFTAR LAMPIRAN xii
BAB 1 PENDAHULUAN 1
1.1. Latar Belakang ........................................................................... 1
1.2. Permasalahan 5
1.3. Tujuan Penelitian 7
1.4. Hipotesis 8
1.5. Manfaat Penelitian 8
BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA ................................................................. 9
2.1 Gagal Jantung 9
2.2. Kualitas Asuhan Keperawatan 12
2.3. Landasan Teori 17
2.4. Kerangka Konsep 26
BAB 3 METODE PENELITIAN 29
3.1. Jenis Penelitian 29
3.2. Lokasi dan Waktu Penelitian 30
3.3. Populasi dan Sampel 30
3.4. Metode Pengumpulan Data 32
3.5. Variabel dan Definisi Operasional 33
3.6. Metode Pengukuran 35
3.7. Metode Analisis Data 38
3.8. Pertimbangan Etik 42
BAB 4 HASIL PENELITIAN 44
4.1. Deskripsi Lokasi Penelitian 44
4.2. Data Demografi 45
4.3. Post test Caring Behavior Inventory (CBI) dan Good Nursing
Care Scale (GNCS) 47
4.4. Hasil Analisis 48
BAB 5 PEMBAHASAN 50
5.1. Karakteristik Responden 50
5.2. Pengembangan Model Caring 54
5.3. Efektivitas Model Caring terhadap Kualitas Asuhan
Keperawatan 59
5.4. Kekuatan dan Keterbatasan Penelitian 60
BAB 6 KESIMPULAN DAN SARAN 61
6.1. Kesimpulan 61
6.2. Saran 62
DAFTAR PUSTAKA 64
LAMPIRAN 70